Selasa, 01 Desember 2020

Surat al-Zalzalah

 

Materi Pelajaran al-Qur'an Hadits Kelas 3 Semester 1

MARI BELAJAR SURAT AL-ZALZALAH

MEMBACA SURAT AL-ZALZALAH

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

إِذَا زُلْزِلَتِ الْأَرْضُ زِلْزَالَهَا (١) 

وَأَخْرَجَتِ الْأَرْضُ أَثْقَالَهَا (٢) 

وَقَالَ الْإِنْسَنُ مَا لَهَا (٣) 

يَوْمَئِذٍ تُحَدِّثُ أَخْبَارَهَا (٤)

بِأَنَّ رَبَّكَ أَوْحَى لَهَا  (٥)

يَوْمَئِذٍ يَصْدُرُ النَّاسُ أَشْتَاتًا لِّيُرَوْا أَعْمَالَهُمْ (٦)

فَمَنْ يَعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ خَيْرًا يَّرَهٗ (٧) 

وَمَنْ يَّعْمَلْ مِثْقَلَ ذَرَّةٍ شَرًّا يَّرَهٗ (٨)

TERJEMAH SURAT AL-ZALZALAH

  1. Apabila Bumi diguncangkan dengan guncangan yang dahsyat
  2. Dan bumi telah mengeluarkan beban-beban berat (yang dikandung)nya
  3. Dan manusia bertanya, “apa yang terjadi pada bumi ini?”
  4. Pada hari itu bumi menyampaikan beritanya
  5. Karena sesungguhnya Tuhanmu telah memerintahkan (yang demikian itu) padanya
  6. Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok-kelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua amal perbuatannya
  7. Maka barang siapa mengerjakan kebaikan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya

8.    Maka barang siapa mengerjakan kejahatan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya

IDENTITAS SURAT AL-ZALZALAH

Al-zalzalah artinya goncangan.

Surat al-Zalzalah adalah surat yang ke 99 terdiri dari 8 ayat.

Surat al-Zalzalah termasuk surat Madaniyah (Surat yang turun di kota Madinah).

Surat al-Zalzalah terletak setelah surat al-Bayyinah dan sebelum surat al-’Adiyat.

ISI KANDUNGAN SURAT AL-ZALZALAH

Surat al-Zalzalah memiliki kandungan yakni menggambarkan peristiwa hari kiamat. 

Surat al-Zalzalah mengajarkan kepada kita bahwa semua amal perbuatan manusia kelak akan dimintai pertanggungjawaban.

0 komentar:

Posting Komentar